KKP Butuh Rp 1 Triliun Pacu SDM
DENPASAR—Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) masih kekurangan dana sekitar Rp1 triliun untuk menyiapkan SDM handal dalam mengelola kawasan konservasi perairan. Kepala Badan
Pengembangan SDM Kelautan dan Perikanan Suseno Sukoyono mengatakan pihaknya telah menggelontorkan dana mencapai Rp1 triliun untuk melatih 2.400 orang.
“Kami masih butuh dana yang sama untuk melatih 2.400 orang lagi, untuk mencapai
target 20 juta hektare kawasan konservasi perairan pada 2020,” katanya, Selasa (16/9).
Adapun, SDM yang dilatih ditugaskan mengelola 11.000 titik kawasan konservasi perairan di Indonesia.
Untuk bisa memenuhi target luas tersebut, lanjutnya, diperlukan penambahan jumlah SDM. Sejauh ini, luas kawasan konservasi perairan mencapai 15,5 juta hektare. Menurutnya, masih perlu 4,5 juta hektare lagi kawasan konservasi perairan.
(Bisnis/77/92) Bisnis Indonesia
Leave a reply