Dua Pelabuhan Siap Dibangun Akhir 2014

JAKARTA. Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mulai bergerak untuk mewujudkan mimpi membangun proyek tol laut, yakni proyek pembangunan pelabuhan dan penyediaan kapal penumpang dan barang yang diklaim dapat menurunkan ketimpangan ekonomi antara wilayah Indonesia barat dan timur.

Rencananya, pada akhir tahun ini, pemerintahan Jokowi mulai membangun dan mengembangkan pelabuhan yang akan menjadi tumpuan bagi tol laut ini. Pada tahap awal, akhir tahun ini, dua pelabuhan yang mulai dikembangkan, yakni Pelabuhan Baru Makasar alias Makasar New Port di Sulawesi Selatan dan Pelabuhan Tanjung Perak di Provinsi Jawa Timur.

Di dua pelabuhan ini, pemerintah membangun dermaga baru. “Semua peraturan perizinan
dan persiapan kami sedang proses agar semua bisa dimulai akhir tahun ini,” kata Menteri Koordinator bidang Kemaritiman, Indroyono Soesilo, Kamis (20/11).

Rencananya, pemerintah akan mengembangkan dua pelabuhan ini dengan PT. Pelabuhan
Indonesia (Pelindo). Pelindo akan menerapkan konsep bisnis dan mencari pembiayaannya.

Kepala Humas PT Pelindo III, Edi Priyanto menuturkan, dibutuhkan anggaran sekitar Rp 3,4 triliun untuk mengembangkan Pelabuhan Tanjung Perak tahap I yang berada di Terminal Teluk Lamong. Secara keseluruhan, pengembangan Pelabuhan Tanjung Perak meliputi tiga tahap,

Sejauh ini, anggaran pengembangan tahap I akan diperoleh dari dana Pelindo III dengan komposisi kas internal sebesar 40% dan dana pinjaman sebesar 60%. “Dana pinjaman sebesar 60% dari total proyek berasal dari penerbitan global bond,” jelasnya.

Pembangunan Terminal Teluk Lamong ini akan dikerjakan oleh beberapa kontraktor besar nasional. Yakni Adhi Karya, Nindya Karya, Pembangunan Perumahan, dan Wijaya Karya. (Kontan)

Leave a reply